Minggu, 26 April 2015

Karakter baru dalam Komik Naruto (NARUTO GAIDEN)

Masih bercerita tentang Naruto, kemarin gue baru baca komik terbarunya, well, komik ini masih berlatarbelakang dunia ninja dan desa Konoha, perbedaannya mungkin hanya satu, yups, munculnya beberapa karakter baru. karakter-karakter baru ini masih berusia muda, mereka adalah anak-anak dari karakter-karakter sebelumnya, uniknya, anak-anak ini mewarisi berbagai sifat atau ciri fisik seperti orangtua mereka. mungkin teman-teman udah pada tahu siapa saja karakter baru tersebut, atau masih ada yang belum tahu? ya udah, biar nggak penasaran, mari kita bahas disini.



  • Boruto Uzumaki



Boruto! dari namanya ketahuan banget kalau dia adalah anak dari Naruto yang saat ini berprofesi sebagai hokage ketujuh. ya, Boruto adalah putra pertama Naruto dengan Hinata. digambarkan si Boruto ini memiliki ciri fisik yang sangat mirip dengan Naruto kecil, mulai dari warna rambut, warna mata, tinggi badan, sampai kumisnya yang imut-imut itu. dan nggak cuma soal penampilan fisik, si Boruto ini tingkah lakunya juga sama seoerti Naruto kecil, yaitu, nakal dan pembuat onar. Boruto juga kerap melakukan berbagai keusilan seperti yang dilakukan ayahnya di masa lalu, seperti mencoret-coret pahatan wajah para Hokage. dan, alasannya melakukan itu adalah untuk mencari perhatian sang ayah yang sangat sibuk (kayak naruto kan). alhasil karena keisengannya, pekerjaan Naruto semakin bertambah. hehehe

  • Himawari Uzumaki



Himawari Uzumaki adalah anak perempuan Naruto dengan Hinata, dalam komik chapter pertama ia belum muncul, namun dalam ending manga Naruto Shipuden, ia muncul bersama ibunya, Hinata. Himawari memiliki tampilan fisik yang lebih mirip Hinata kecil, rambutnya sedikit pendek dan berwarna hitam, namun, meski memiliki keturunan dari klan Hyuga, Himawari memiliki mata biru seperti kepunyaan Naruto, ia juga mempunyai kumis yang menjadi ciri khas ayahnya. (hehehhe), belum ketahuan seperti apa sikap yang di miliki Himawari, mungkin ia memiliki karakter yang ceria dan pembuat onar seperti ayahnya, atau karakter pemalu seperti Hinata.

  • Uchiha Sarada



Sesuai dengan namanya, Uchiha Sarada adalah anak dari Sasuke Uchiha. Dia memiliki sikap yang dingin seperti ayahnya, dari tingkah lakunya, ia juga tidak menyukai Boruto yang berisik dan kadang bertingkah menjengkelkan. namun masih ada teka-teki mengenai asal usul Sarada. dalam Komiknya, digambarkan, Sasuke menikah dengan Sakura. namun, nampaknya, Pak Mashashi Kishimoto memiliki rahasia lain. jika diperhatikan, Tampilan fisik Sarada sama sekali tidak mirip dengan Sakura, ia justru lebih terlihat serupa dengan Karin (Teman 1 kelompok Sasuke dalam Naruto Shipuden, naksir Sasuke ceritanya). dan inilah yang masih menjadi teka-teki, sebetulnya ibu kandung Sarada ini siapa? semoga saja pertanyaan ini nanti terjawab.


  • Shikadai Nara



Ya, Shikadai adalah anak dari si jenius Shikamaru dan Temari, si gadis dari desa Suna. Mungkin dari sekian banyak karakter baru, Shikadai adalah salah satu yang paling mirip dengan ayahnya, mulai dari tampilan fisik hingga tingkah lakunya. digambarkan Shikadai memiliki penampilan yang hampir sama seperti Shikamaru kecil. satu-satunya perbedaan hanya terletak pada mata keduanya, mata Shikadai mirip seperti mata Temari. selain tampilan fisik, Shikadai juga memiliki sikap yang sama seperti Shikamaru, yaitu pemalas dan gemar mengeluh. (hahhaa, Karakter baru kesukaan gue nih ^^).


  • Inojin Yamanaka



Inojin merupakan putri dari Ino dan Sai, Ia memiliki penampilan fisik yang merupakan perpaduan dari orangtuanya, rambutnya berwarna kuning seperti Ino sedangkan kulitnya berwarna putih seperti Sai. Inojin memiliki wajah yang lebih imut, dalam komik Naruto Gaiden chapter pertama, Inojin terlihat sedang berlatih bersama Sai, ayahnya. Inojin juga memiliki kemampuan jurus seperti Sai, yaitu keahlian dalam menggambar.


  • Choco Akimichi


Ingat karakter Choji Akimichi? kali ini kita dapat melihat kepribadian Choji dalam karakter Chocho, ya, Chocho adalah putri dari Choji dengan Karui. Chocho memiliki tubuh yang gemuk seperti ayahnya, dan kulit yang hitam seperti ibunya. ia juga suka makan. meski begitu ia berhati baik dan bersahabat dekat dengan Sarada Uchiha.


Dan, itulah dia beberapa karakter baru yang muncul dalam komik Naruto Gaiden. menurut kabar yang beredar, komik ini akan lebih berfokus pada beberapa karakter baru ini. well, jadi bagaimana? apakah kamu mengidolakan salah satu dari mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar