Selasa, 03 Juni 2014

Full House Korea VS Full House Thailand

Pecinta Drama Korea pastinya sangat mengenal drama Full House dong, drama ini di mainkan dengan sangat bagus oleh Song Hye Kyo dan Rain pada tahun 2004 silam, drama bergenre komedi Romantis ini memang berhasil menarik perhatian banyak orang, selain karena jalan ceritanya yang ringan dan menarik, akting dari para aktor dan aktris yang berkecimpung didalamnya juga sangat memukau.
pada tahun 2013 yang lalu, Thailand me-remake Drama ini dan membuatnya dalam versi Thailand, meskipun konsep dan jalan ceritanya sama, Thailand sukses mengemas drama ini menjadi berbeda, dan tentunya juga tidak kalah menarik dengan versi aslinya, penasaran? cek yuk, beberapa perbedaan dan persamaan Full house Korea dan Thailand.





PERSAMAAN

well, kita mulai dari persamaan dulu yaaaaaa, check it out


1. Pekerjaan pemeran utama

jika dalam Full House Korea, peran utama laki-laki diperankan oleh Rain sebagai Lee Yong Jae, dan peran utama perempuan dimainkan oleh Song Hye Kyo sebagai Han Ji Eun, maka, di full house Thailand, peran utama laki-laki dimainkan oleh Pirath Nitipaisankul sebagai Mike dan peran utama perempuan dimainkan oleh Aom Sucharat Manaying sebagai Aom-am.

dalam drama tersebut, Mike berprofesi sebagai seorang penyanyi/Artis yang selalu menghibur dalam setiap penampilannya, sedangkan Aom-am memiliki pekerjaan sebagai seorang penulis yang bercita-cita agar suatu saat nanti karyanya dalam dibuat dalam bentuk naskah film.
hal tersebut sama dengan versi koreanya, dimana, Yong Jae juga berprofesi sebagai Artis sedangkan Ji eun memiliki pekerjaan sebagai penulis (dalam drama ini, baik Aom-am dan Ji eun digambarkan sebagai penulis pemula yang karya-karyanya selalu mendapat penolakan, hikkssssssss)


2. Rumah Kaca yang megah

kedua drama sama-sama menampilkan rumah kaca yang megah dan cantik dengan pemandangan yang sangat indah, meski begitu, terdapat beberapa perbedaan kecil, yaitu dalam versi koreanya, terdapat taman yang berisi ayunan kayu, sedangkan dalam versi thailandnya, tardapat sebuah dermaga kecil dengan danau yang luas tepat dibelakang rumah, di dermaga tersebut, pemeran utama sering menghabiskan waktu berdua.



3. beberapa adegan dasar

terdapat beberapa adegan yang sama persis antara full house versi thailand dan versi korea, seperti adegan pertemuan pertama pemeran utama yang terjadi di pesawat, adegan saat pemeran utama laki-laki mengumumkan hubungannya dengan pemeran utama perempuan disebuah acara yang banyak didatangi wartawan. baik Mike maupun Yong Jae sama-sama berbuat demikian karena merasa emosi dengan seorang perempuan yang adalah teman sejak kecilnya. sampai adegan beberapa pertemuan pemeran utama perempuan dengan keluarga laki-laki.



4. Latar Belakang Pemeran Utama

dalam versi thailand, Aom-am merupakan yatim piatu, ia hanya memiliki seorang sepupu perempuan, sedangkan Mike memiliki keluarga yang lengkap, yaitu, ayah, ibu dan seorang nenek, hubungannya dengan sang ayah memburuk setelah kematian adik semata wayangnya, dalam versi koreanya, ji eunpun adalah anak yatim piatu, ia hanya memiliki dua orang teman. sedangkan yong jae memiliki keluarga yang sama persis dengan mike. termasuk hubungannya dengan sang ayah yang tidak harmonis, selain itu sama seperti jong jae, mike pun tumbuh bersama dua orang teman dekat, yaitu seorang perempuan bernama Mintra dan seorang laki-laki bernama Guy. sejak kecil, mike menyukai mintra namun sayang cintanya tidak berbalas karena mintra mencintai Guy. hal tersebut terus berlangsung hingga mereka dewasa. setelah bertemu Aom-am, mereka terlibat cinta segiempat  (ribetttt ya, hahahha)



PERBEDAAN


saatnya bahas perbedaan-perbedaannya nih....... cekkkkkk yukkk


1. Sang Penipu

jika dalam full house korea, ji eun ditipu oleh dua sahabat dekatnya. maka dalam full house thailand, Aom-am ditipu oleh sepupu dan pacar sepupunya sendiri. alasannya sama yaitu karena kedua pasangan ini merasa terjepit oleh hutang dengan lintah darat, selain itu mereka sama-sama sedang dalam keadaan mengandung.


2. karakter pemeran utama

dalam versi korea, Ji eun dikisahkan sebagai gadis polos dan lucu, namun disaat-saat tertentu ia bisa menjelma menjadi gadis galak yang membuat yong jae takut, sedangkan dalam versi thailandnya Aom-am digambarkan sebagai gadis yang lebih polos, lucu dan sangat ceria. ia juga sangat mudah memaafkan orang lain, karena sifat polosnya itu, Aom-am sering ditindas oleh Mike.
sedangkan untuk pemeran utama laki-laki, Yong Jae merupakan seorang aktor yang sombong dan sangat menyebalkan, ia juga sangat keras kepala dan sering berbicara sambil membentak-bentak ji eun, maka dalam versi thailandnya, mike digambarkan sebagai laki-laki yang lebih lembut, ia egois dan sedikit sombong, namun tidak sekejam Yong jae.


3. banyak adegan di Korea

salah satu perbedaan mendasar adalah banyaknya adegan yang dilakukan di Korea dalam versi thailandnya. seperti adegan pertemuan pertama mike dan aom-am dalam pesawat adalah saat mereka sedang menuju korea, mike pergi untuk urusan pekerjaan, sedangkan aom-am pergi karena ditipu sepupunya. kemudian, mereka kembali melakukan perjalanan ke korea untuk berbulan madu setelah menikah. setelah itu mereka kembali melakukan perjalanan ke korea untuk suatu pekerjaan atas permintaan sebuah produk ice cream, dan yang terakhir adalah ketika Aom-am pergi ke korea untuk menyusul Mike yang sedang mengasingkan diri setelah skandal perkawinan kontraknya dengan  aom-am terungkap.
ada banyak peristiwa penting yang terjadi di korea. selain itu mereka banyak menghabiskan waktu untuk menuju tempat-tempat indah di negeri ginseng itu. hal itu tentu berbeda dengan full house versi korea yang sepanjang ceritanya hanya satu kali melakukan perjalanan ke luar negeri, yaitu saat mereka berbulan madu.


4. Adegan Pernikahan

jika dalam versi koreanya, ji eun dan yong jae menikah di gereja dalam balutan gaun putih selutut dan jas putih maka Aom Am dan Mike melakukan adegan pernikahan di rumah keluarga Mike dalam balutan Budaya Thailand yang sangat kental. pasangan itu mengenakan baju tradisional thailand dan menampilkan berbagai budaya yang sangat menarik.




5. Kehadiran Junior si anjing

Junior merupakan seekor anjing tetangga berwarna cokelat muda yang sering datang ke rumah Aom-am untuk meminta makan, anjing tersebut sangat lucu dan menggemaskan. tubuhnya besar namun sangat suka dimanjakan. Junior beberapa kali tampil, selain meminta makan, ia juga sering menghibur aom am dan mike yang sedang bersedih karena masalah perasaan.




6. karakter ayah Mike dan sepupu Aom Am

dalam versi thailand, mike memiliki ayah yang lebih sabar dan pengertian dibandingkan ayah yong jae, ia juga terkesan lembut dan sangat memperhatikan mike sedangkan dalam versi koreanya, ayah yong jae digambarkan memiliki karakter yang galak dan keras kepala, ia juga sempat memukul jong jae setelah mengetahui kebenaran perihal pernikahan kontrak yong jae dan ji eun, meski begitu ia sebenarnya sangat menyayangi yong jae.
sedangkan sepupu aom am memiliki karakter yang tidak semenyebalkan teman Ji eun dalam full house korea. sepupu aom am pun lebih jarang muncul dan sedikit tahu diri dibandingkan teman ji eun.


7. Terbongkarnya rahasia

jika dalam versi koreanya, rahasia perkawinan kontrak ji eun dan yong jae terbongkar karena dibocorkan oleh sahabat-sahabat ji eun, maka dalam versi thailandnya, rahasia tersebut terbongkar karena Aom-am sengaja menceritakannya kepada sepupunya dan Guy, karena merasa tertekan dengan perasaan cintanya yang mulai tumbuh kepada mike. mikepun memiliki perasaan yang sama dengan aom-am, namun ia lebih memilih untuk tidak mengingkari janji yang telah ia buat kepada mintra, bahwa ia akan segala menjaga min sampai kapanpun.




8. Funny and Romantic

dalam versi koreanya, kita banyak mendapatkan adegan-adegan lucu yang mengocok perut, bagaimana kocaknya pola tingkah yong jae dan ji eun atau berbagai adegan konyol yang sering melibatkan mereka berdua sukses membuat penonton tertawa terbahak-bahak, maka dalam versi thailandnya adegan lucu agak sedikit dikurangi, penonton malahan akan dibuat iri melihat romantisnya sifat mike. banyaknya adegan-adegan romantis yang melibatkan aom-am dan mike. terutama saat mike menciptakan sebuah lagu yang sangat menyentuh untuk dipersembahkan kepada aom-am. ia sengaja mengupload lagu tersebut ke you tube agar semua orang tahu bagaimana perasaannya kepada aom-am. (pokoknya mereka berdua sooooo sweeeetttttt banget, bikin meleleh lihatnya)









well, itu tuh beberapa persamaan  dan perbedaan full house korea dan thailand.  Beberapa adegan dalam versi thailand mungkin terasa lebih bagus dan menarik. namun untuk masalah chemistry, cinta segiempat antara ji-eun, yong-jae, hye-won dan min-hyuk terasa lebih hidup dan menarik dibandingkan cinta segiempat antara mike, aom-am, mintra dan Guy. (tapi kalau masalah sooo sweeetnya, aom sama mike menang deh, hehhehe).
meski begitu, kedua drama sama-sama memiliki nilai plus dan keistimewaan masing-masing. ditunggu karya-karya thailand yang lainnya ^^

9 komentar:

  1. wah kemistrinya malah dapet yg versi thailand
    aom am ama mike nampak serasi
    kalau ji eun ma yong jae sih bagus tapi kemistrinya ga dapet
    mereka keliatan banget "berakting" bagus
    tapi untuk cinta segiempatnya korea menang
    segi cerita sama deh tergantung mau ketawa apa senyum gaje

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya nih, kalo untuk urusan cinta segiempatnya kerenan korea punya, thanks comment nya Ela ^^

      Hapus
  2. Aku nonton yang versih Thailand banyak di skip. Alurnya lamban banget, and gak begitu lucu.

    BalasHapus
  3. suka yang versi thailand nih,

    BalasHapus
  4. gua lebih suka versi aslinya karna lucu dan romantis
    pisan

    BalasHapus
  5. Sy bukan tipe org yg romantis, jadi sy lebih suka versi koreanya. Akting song hye kyo dan rain bikin sy ga bisa lupa bahkan smpe sekarang. Pokoknya sy suka tipe2 tsundere, kayak lee yong jae dan han ji eun, inuyasha dan kagome, tao ming se dan shan cai, gem jan di dan gu jun pyo, dsb. Hehe.

    BalasHapus
  6. SAKONGKIU - DOMINO QQ, DOMINO 99, BANDARQ ONLINE, BANDAR SAKONG

    Sakongkiu adalah situs domino qq online yang menyediakan berbagai macam pkv games dengan uang asli, memiliki reputasi sangat baik di Indonesia. Beberapa game online terpopuler oleh agen BandarQ Online seperti AduQ, Bandar Sakong, BandarQ, Capsa Susun, Domino QQ, Poker, serta Sakong Online yang dapat diakses secara mudah hanya menggunakan satu user id saja. https://app.box.com/v/sakongkiu

    AGEN DOMINO 99, AGEN DOMINO QQ , BANDARQ ONLINE

    Kelebihan Sakongkiu sebagai penyedia permainan domino qq online terpercaya di Indonesia: Ada banyak kelebihan yang membuat kami dinamakan situs domino99 online terpercaya Indonesia, beberapa contohnya adalah permainan pada situs sakongkiu murni 100% player tanpa BOT, Agen BandarQ terpercaya juga membagikan bonus turnover harian terbesar sampai 0.5%, selain itu Situs Domino 99 memberikan komisi dari referral sampai 20%. Seluruh permainan dapat diakses dengan mudah dan praktis dari berbagai macam perangkat seperti handphone/smartphone, komputer, laptop, atau tablet milik anda selama masih terhubung dengan internet.

    BERGABUNG SEKARANG BERSAMA AGEN BANDARQ TERPERCAYA UNTUK BERMAIN DOMINO QQ ONLINE

    Keunggulan lain dari situs bandarq online yaitu jaminan keamanan serta privasi data seluruh member. Proses transaksi deposit withdraw cepat oleh Agen Domino QQ, serta pelayanan dari customer service kami yang professional dan ramah. Kami juga memberikan jaminan bahwa setiap transaksi diproses dalam waktu sekitar 3 menit, dan tidak ada batasan nominal dalam melakukan penarikan dana dalam artian withdraw berapapun akan kami bayar secara fair.

    Copyright © sakongkiu.com All Rights Reserved.

    Domino QQ Online
    Domino 99 Online
    Bandarq Online Terpercaya

    BalasHapus
  7. Aku juga lebih suka versi koreanya, soalnya yg thailand lamban bgt dah alurnya... Kalo chemistry jieun sama youngjae juga romamce kok 😍

    BalasHapus