Salah satu unsur yang cukup menarik untuk diperhatikan dalam drama korea adalah cara berpakaian para pemain dalam drama tersebut, baik cara berpakaian dalam busana sehari-hari ataupun ketika ada event khusus seperti pesta dan acara penting. Namun, dalam Drama Korea, kita juga sering kali menemukan sekumpulan anak muda yang begitu terlihat cantik dan menarik dalam balutan seragam sekolah, biasanya seragam sekolah dalam drama korea dibagi menjadi dua bagian, yaitu seragam yang digunakan untuk musim panas, dan seragaram yang digunakan ketika musim dingin tiba. berikut ini gue merangkum beberapa seragam sekolah yang terlihat sangat keren, dan kadang kala membuat gue pribadi ingin mengenakannya (hahaha, mengkhayal)
1. High School Love On
Seragam sekolah dalam drama ini terbagi dua, di awal drama, para pemain menggunakan seragam musim panas dengan desain yang lebih sederhana, namun tetap menarik dan terlihat manis. seiring berjalannya drama, para pemain kemudian beralih menggunakan seragam musim dingin yang lebih tebal, dengan blazer berwarna cokelat muda yang keren.
2. The Heirs
Dalam drama The Heirs, kita melihat beberapa seragam sekolah, yaitu seragam sekolah tempat Eun Sang sebelumnya menuntut ilmu, yaitu seragam berwarna cokelat, dan seragam sekolah tempat Eun Sang kemudian dipindahkan. dalam seragam sekolah berwarna biru tua dan dasi biru cerah bergaris hitam ini, kesan elegan lebih didapatkan.
3. Dream high
Dream high mengenalkan seragam sekolah bewarna cokelat tua dengan dasi merah bermotif garis, seragam ini juga digunakan dalam Dream High 2. beberapa pemain sangat cocok mengenakan seragam ini, salah satunya Suzy yang terlihat semakin menawan.
4. Who Are You - School
Terdapat dua seragam sekolah dalam drama Who Are You, seragam yang pertama adalah seragam yang dikenakan di sekolah Eun Bi, yaitu seragam berwarna merah marun dengan rok motif kotak-kotak, sedangkan seragam yang kedua adalah seragam yang digunakan di sekolah Eun Byeol, yaitu seragam berwarna abu-abu, dengan rok hitam yang lebih mengembang.
5. Naughty Kiss
Sama seperti drama High School Love On, drama Naughty Kiss juga memiliki dua seragam, yaitu seragam musim panas dan seragam musim dingin. untuk seragam musim panas, desain seragam dibuat lebih manis dengan atasan lengan pendek dan rompi hitam serta dasi merah, sedangkan seragam musim dingin dibuat lebih formal, dengan blazer berwarna cokelat tua.
6. Boys Before Flowers
Mungkin drama inilah yang pertama kali menyuguhkan kepada kita betapa kerennya seragam sekolah ala Korea. Geum Jan Di dan teman-teman terlihat sangat menakjubkan ketika mengenakan seragam sekolah Sinhwa, Seragam berwarna hitam dengan lis putih serta rok kotak-kotak hitam-cokelat tersebut sukses membuat orang juga ingin mengenakannya.
Nah, itu dia beberapa seragam yang menurut gue keren, pada dasarnya seragam-seragam di atas memiliki kesamaan, salah satunya terletak pada bagian rok yang di desain pendek, heheehe, okay, apa teman-teman punya pendapat lain?
keren..
BalasHapuskereenn brow :-D
BalasHapusKeren seragam sekolah di korea^^
BalasHapuskeren semua seragam sekolah nya ^_^
BalasHapuspengen punya satu
IYA NI AKU PENGEN BAJU WARNA ABU ABU ITU TU KEREN
Hapus
BalasHapusterimakasih Info yang menarik.. Kami menyediakan
Seragam Sekolah murah berkualitas.
Terimakasih atas informasinya, salam dari http://goo.gl/r0E8m2
BalasHapusInternational Conference 2016
pengen punya salah satunya yang di pake kim so hyun sm krystal f(x) pengen nyobain
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusSEKOLAH 2015[WHO ARE YOU-SCHOOL]DRAMA NYA SANGAT MENERIK DAN AKU SUKA FILEM NYA,SETIAP HARI TAYANG AKU SELALU MENONTON NYA.....
BalasHapusSama. Aku juga sukaa... suka go eun byul
HapusPengen deh make seragamnya.. keren" banget, coba indonesia juga bisa dikreatifin lagi seragamnya
BalasHapusAku juga pengen banget seragam kaya korea 👍
Hapus