Minggu, 24 Agustus 2014

5 Selebriti korea yang mirip satu sama lain

Dalam 1 dekade terakhir, Korea Selatan sukses mengembangkan tren K-POP dan K-DRAMA. kesuksesan meledaknya dua industri hiburan tersebut tak terlepas dari keberadaan artis-artis yang bernaung didalamnya, namun, jika diperhatikan dengan lebih seksama, kadang kala kita dapat melihat bahwa terdapat artis-artis tertentu yang memiliki wajah hampir serupa. saking miripnya, kita bahkan sulit membedakannya, so, siapa aja artis yang berwajah mirip satu dengan yang lainnya? disimak ya.....




1. Yoon Eun Hye vs Park Shin  Hye
Yoon Eun Hye

Park Shin Hye



Yoon Eun Hye dan Park Shin Hye merupakan dua artis yang sama-sama bersinar dalam dunia hiburan korea. keduanya memiliki wajah yang mirip satu sama lain dengan paras yang cantik dan senyum yang manis.
Yoon Eun hye yang pernah tergabung dalam sebuah grupvocal ini lahir pada tahun 1984 di Seoul. Namanya mulai meroket setelah bermain di drama Princess Hour sebagai pemeran utama. sejak itu karirnya terus menanjak dengan membintangi berbagai drama lain. atas kerja kerasnya itu, iapun berhasil mendapatkan berbagai penghargaan. sementara Park Shin Hye yang lahir di Gwangju, 18 February 1990 ini mulai aktif didunia hiburan sejak kecil. ia mulai dikenal secara luas ketika memerankan sosok Go Mi Nam dalam drama You're Beautiful. setelah itu ia terus bermain diberbagai drama sebagai peran utama.
baik Eun Hye maupun Shin Hye sama-sama pernah memerankan sosok perempuan yang menyamar menjadi seorang laki-laki. hebatnya, dua perempuan yang terpaut usia 6 tahun ini dapat memainkan peran tersebut dengan sangat bagus.


2. Zo In Sung VS Jang Geun Suk
Zo In Sung

Jang Geun Suk


Kemiripan utama antara dua laki-laki tampan ini terlihat jelas dari senyum mereka yang sama-sama manis. Zo In Sung yang lahir pada Juli 1981 ini mengawali kariernya sebagai model Fashion untuk salah satu merek pakaian, ia kemudian aktif di dunia hiburan dengan membintangi berbagai drama dan film. belum lama ini ia bahkan beradu akting dengan Song Hye Kyo dalam drama That Winter, The Wind Blows. Sementara Jang Geun Suk  adalah sosok artis yang juga dikenal sebagai penyanyi dan pembawa acara. berbagai drama yang ia bintangi laris dipasaran dan menjadi incaran banyak orang, seperti You're Beautiful, love rain dan Pretty Man.


3. Kim Wo Bin VS Ahn Jae Hyun

Kim Wo Bin

Ahn Jae Hyun

Mungkin tak banyak orang yang menyadari kemiripan dua artis ini, namun, jika dilihat secara teliti, baik Kim Wo Bin maupun Ahn Jae Hyun sama-sama memiliki mata tanpa lipatan yang cukup tajam. kemiripan lainnya adalah kedua laki-laki ini sedang berada di puncak karirnya. 
Kim wo bin mulai dikenal ketika muncul sebagai cameo dalam drama To The Beautiful You, ia kemudian banyak bermain dalam drama-drama lain yang terkenal, seperti School 2013 dan The Heirs. sedangkan Ahn Jae Hyun mulai di kenal publik ketika bermain di drama The Man From The Star. dari sana ia kemudian bermain dalam drama You're All Surrounded sebagai Park Tae ill.


4. Choi Siwon VS Kangta

Choi Siwon

Kangta


Choi Siwon tergabung dalam boy band fenomenal Korea Selatan, Super Junior. ia lahir di Seoul pada 1986 dan mulai mengikuti audisi SM Entertainment saat masih berusia 16 tahun. selain pandai menyanyi dan menari, ia juga merupakan salah satu member SUJU yang menguasai bahasa Inggris, Korea dan Mandarin. berkat ketampanan dan prestasinya Siwon berhasil menjadi selebriti Korea pertama yang memiliki 1juta followers, bahkan followersnya terus bertambah setiap jam, uniknya Siwon pernah digosipkan menjalin hubungan dengan artis Indonesia, Agnez Moo. Sedangkan Kangta merupakan selebriti yang pernah tergabung dalam grup H.O.T, ia berperan sebagai vokalis utama. laki-laki kelahiran 1979 ini memang memiliki wajah yang sangat mirip dengan Siwon. beberapa orang bahkan kesulitan membedakan keduannya.


5. Song Hye Kyo VS HyoYeon SNSD


Song Hye Kyo

Hyoyeon



Song Hye Kyo dan Hyoyeon nampak mirip satu sama lain ketika mereka tersenyum, deretan gigi yang putih, hidung mancung dan mata yang indah membuat dua orang perempuan ini seperti bersaudara.
Nama Song Hye Kyo mulai melambung saat berperan sebagai Han Ji Eun dalam drama Full House di tahun 2004. Bersama Rain, mereka sukses membuat drama bertajuk komedi romantis itu laris di berbagai negara, selain aktif sebagai pemain drama, Song Hye Kyo pun merupakan artis yang dijuluki sebagai Ratu iklan karena banyaknya produk yang memakai jasanya. berbeda dengan Song Hye Kyo, Hyoyeon lebih aktif di dunia tarik suara, ia tergabung dalam girlband SNSD dibawah naungan SM Entertainment. selebriti yang terlahir dengan nama lengkap Kim Hyo Yeon ini memiliki 14 tindikan, dan salah satunya berada di mulut. selain jago menyanyi, ia disebut-sebut oleh member SNSD yang lain sebagai member yang paling jago menari. 


Gimana? mirip-mirip kan? yang jelas mereka sama-sama memiliki prestasi yang patut dibanggakan. DAEEEBBBBBAAAAKKKK... Terus berjuang ya onie-onie dan oppa-oppa. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar